Berlangsung Khidmat, Upacara HUT ke 78 TNI Tahun 2023 Digelar di Alun Alun Lamongan

    Berlangsung Khidmat, Upacara HUT ke 78 TNI Tahun 2023 Digelar di Alun Alun Lamongan

    Lamongan, -Upacara Peringatan HUT ke 78 TNI tahun 2023 berlangsung khidmat di Alun alun Kabupaten Lamongan yang dipimpin langsung oleh Dandim 0812/Lamongan dan dihadiri seluruh jajaran Forkopimda Kabupaten Lamongan. Kamis(05/10/20223).

    Pasukan Upacara terdiri dari anggota Makodim 0812/Lamongan, anggota Subdenpom Lamongan, anggota Sub Gartap III Lamongan, jajaran Polres Lamongan, Satpol PP, BPBD, Korpri, dan Damkar Kabupaten Lamongan serta 1 SST Korsik dari siswa siswi MAN 1 Lamongan.

    Turut hadir dalam Upacara peringatan HUT ke 78 TNI Tahun 2023, Wakil Bupati Lamongan KH. Abdul Rour M.Ag, Kapolres Lamongan AKBP Yakhob Silvana Dellareskha S.I.K., MSi., Sekda Kabupaten Lamongan, Kejari Kabupaten Lamongan, Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XXVII Dim 0812 beserta pengurus serta Seluruh Jajaran Forkopimda Kabupaten Lamongan.

    Bertindak sebagai Irup, Komandan Kodim 0812/Lamongan berkesempatan membacakan amanat dari Panglima TNI Laksamana TNI Yudo Margono. Panglima TNI mengapresiasi prestasi Para Prajurit TNI yang menjadikan Institusi TNI mendapat kepercayaan tertinggi dari masyarakat.

    "Berdasarkan dari hasil beberapa lembaga survei, TNI mendapat kepercayaan yang tertinggi dari masyarakat. Ini semua berkat dedikasi dan pengorbanan para prajurit TNI sekalian" ujar Panglima TNI.

    "Oleh karena itu, saya menghimbau kepada seluruh Prajurit dan PNS TNI untuk selalu menjaga kepercayaan masyarakat tersebut, dengan bertindak dan berucap sesuai dengan Tugas Pokok TNI" Pungkas Laksamana TNI Yudo Margono.

    Dandim 0812/Lamongan saat dikonfirmasi, berpesan kepada seluruh anggota TNI khususnya kepada Jajaran Prajurit dan PNS Kodim 0812/Lamongan agar selalu mempedomani amanat Panglima TNI.

    "Dalam peringatan HUT ke 78 TNI kali ini, saya berpesan kepada para anggota TNI sekalian untuk tetap mempedomani Sapta Marga, Sumpah Prajurit dan 8 wajib TNI. Kita harus mampu mengimplementasikan Santiaji didalam setiap kegiatan. Selalu pedomani amanat Panglima TNI dalam bertindak dan berbuat. Semoga TNI makin solid, profesional dan dicintai Rakyat" jelas Dandim.

    Setelah kegiatan upacara selesai, dilanjutkan dengan berbagai atraksi antara lain drama kolosal, pertunjukan pencak silat, pemberian santunan kepada para purnawirawan hingga penyerahan hadiah perlombaan dalam rangka HUT ke 78 TNI.

    lamongan
    Basory Wijaya

    Basory Wijaya

    Artikel Sebelumnya

    Kodim 0809/Kediri Gelar Upacara Peringati...

    Artikel Berikutnya

    Pesan Panglima TNI kepada Seluruh Prajurit...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Ini Pesan Kajati Jatim Mia Amiati Dalam Rakerda Kejati Jatim Tahun 2024
    Dandim 0824/Jember Pimpin Tradisi Purna Wira dan Purna Tugas, Selamat Jalani Masa Purna Tetap Jalin Silaturahmi
    Gelorakan Swasembada Pangan Polisi Serahkan Bibit Tanaman di Tambak Kalisogo Sidoarjo
    Dandim 0804/Magetan Hadiri Rakor Lintas Sektoral kesiapan operasi lilin 2024   
    Harkamtibmas Jelang Nataru, Polres Kediri Kota Tindak Puluhan Motor Tidak Sesuai Spektek

    Ikuti Kami