Semarak Ramadhan Kejari dan IAD Kota Kediri Gelar Bakti Sosial dan Bagikan 300 Takjil Gratis

    Semarak Ramadhan Kejari dan IAD Kota Kediri Gelar Bakti Sosial dan Bagikan 300 Takjil Gratis
    Kajari Kota Kediri Novika Muzairah Rauf, S.H, M.H memberikan bantuan paket sembako kepada Yayasan Panti Asuhan Sahalla di Mojoroto

    KEDIRI - Kejaksaan Negeri (Kejari) Kota Kediri beserta Ikatan Adhyaksa Dharmakarini (IAD) Kota Kediri, melaksanakan bakti sosial penyerahan bantuan sembako dan santunan kepada anak yatim bertempat di Panti Asuhan YPI Sahalla Mojoroto, Kota Kediri, Jawa Timur, Rabu (20/4/2022) 

    Kegiatan bakti sosial ini, momen yang sangat bagus di bulan yang penuh berkah dengan semarak Ramadhan 1443H ini Kejaksaan Negeri Kota untuk bisa hadir di tengah-tengah masyarakat serta sedikit meringankan beban warga sekitar.

    Kepala Kejari Kota Kediri Novika Muzairah Rauf, S.H, M.H melalui Kasi Intelijen Kejari Kota Kediri Harry Rachmad, S.H, M.H menyampaikan, bahwa di momen bulan yang penuh berkah kami bersama Ikatan Adhyaksa Dharmakarini Kota Kediri melakukan bakti sosial dengan memberikan paket sembako kepada panti asuhan berupa, beras, telur, minyak goreng dan indomie. 

    "Selanjutnya dilaksanakan pembagian takjil gratis sebanyak 300 diberikan kepada pengguna jalan yang melintas depan kantor dan warga sekitar Kejaksaan Negeri Kota Kediri, " ucapnya.

    Menurutnya, kegiatan ini merupakan sarana untuk berbagi dan bersedekah serta wujud kepedulian kepada anak yatim dan dhuafa di bulan suci Ramadhan oleh seluruh keluarga besar Kejaksaan Negeri Kota Kediri dan Ikatan Adhyaksa Dharmakarini Daerah Kota Kediri.

    "Semoga kegiatan bakti sosial dan pembagian takjil di bulan penuh berkah ini bermanfaat dan membawa keberkahan bagi kita semua, " ungkapnya.

    KEDIRI
    Prijo Atmodjo

    Prijo Atmodjo

    Artikel Sebelumnya

    Tinjau Stasiun Pasar Senen, Kapolri Imbau...

    Artikel Berikutnya

    KAI Daop VII Madiun Bersama Komunitas Rail...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Perwira Staf dan Danramil Jajaran Kodim 0824/Jember Hadiri dan mendukung Do’a Bersama dan Deklarasi Pilkada Damai 2024 di Polres Jember
    Danramil 0824/06 Ledokombo Bersama Muspika Silaturahmi Kamtibmas, Wujudkan Pilakda Damai dan Kondusif
    Mas Dhito Komitmen Wujudkan Kemandirian Usaha dan Cegah Aksi Bullying Bagi Anak Difabel
    Pangdam V/Brawijaya Komitmen Dukung Percepatan Pembangunan Infrastruktur
    Danrem Pimpin Ziarah Rombongan HUT Ke-61 Korem 083/Bdj

    Ikuti Kami